Dari Hobi Turun ke Judul TA
Wednesday, July 11, 2012
EEPIS-Online, Hari ini (10/7) tampaknya suasana sidang masih menyelimuti kampus perjuangan PENS. Jika minggu lalu sibuk dengan sidang Proyek Akhir untuk mahasiswa semester akhir. Lain halnya di minggu ini, sidang kali ini ditujukan kepada mahasiswa D4 semester 6 yang mau menjalani Tugas Akhir (TA).
Sidang TPPA (Tugas Pendahuluan Proyek Akhir) sendiri berlangsung dari hari selasa hingga hari ini. Meskipun ini baru sidang TPPA namun, tidak sedikit mahasiswa ELIN yang merasa nervous untuk mempresentasikan ide-ide atau rencana awal yang nantinya akan dikembangkan pada Proyek Akhirnya. Rheza Maulana salah satunya, pemuda asal Surabaya ini mengusung judul dengan tema DC House. DC House ini terdiri dari beberapa bagian antara lain sumber energy, desain instalasi, dan lain sebagainya. Dimana mahasiswa dengan NRP 7309040057 bekerja pada sisi sumber energinya. Sesuai dengan namanya DC House, tentunya sumber energy yang digunakan adalah sumber DC yang tidak lain berasal dari panel surya. Panel surya yang dipasang di atap rumah ini bertujuan untuk memudahkan dalam penyerapan energy matahari.
“Lega rasanya udah sidang meskipun ada beberapa revisi, namun saya optimis judul saya di setujui” ujar DPM ELIN 2011 ini. Hal senada juga dirasakan oleh I Dewa Gede A Gung Yudha Hw. Pemuda asal Palembang ini optimis judulnya disetujui meskipun belum disidangkan. Yudha sapaan akrabnya menambahkan bahwa jika mengerti dan memahami tentang ide Tugas Akhirnya otomatis akan disetujui kala sidang nanti. Mahasiswa dengan NRP 7309040034 ini mengusung tema Mobil Listrik. Secara garis besar, tema ini tidak jauh berbeda dengan tema DC House, yakni terdapat beberapa tim seperti tim control, motor, desain mobil, dan lain sebagainya. Pemuda yang dibesarkan di Surabaya ini konsentrasi di bidang control mobil listrik. Sehingga nantinya jika tim tersebut dijadikan satu akan menghasilkan satu kesatuan dari mobil listrik.
Sama halnya pada Ryan Eko Kurniawan. Pemuda yang akrab disapa Ryan ini termasuk bagian dari tim mobil listrik. Karena hobinya di bidang motor, ia pun berkonsentrasi mengembangkan motor BLDC pada mobil listrik sesuai dengan hobinya. Meskipun Ryan belum merasakan hawa panas sidang, namun ia optimis judulnya tidak akan ditolak walaupun dengan sedikit revisi. “Saya yakin diterima (judulnya,Red) karena saya senang dengan motor, dan kebetulan ada tim mobil listrik otomatis saya bergabung di bagian motornya” tutup mahasiswa kelas 3D4 ELIN B. (rme)
eh eh eh aku g dibesarkan di bali loooo (pulau dewata kata artikel di atas). walau namaku bali gitu tapi aku lahir di palembang besar di surabaya :D
ReplyDelete#I Dewa Gede Agung Yudha H.W - 7309040034
Kami mohon maaf atas kesalahannya mas. Akan segera kami ralat. Terimakasih.
ReplyDelete